TIPE PERCINTAAN PADA GAY
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tipe dan
profil percintaan pada gay di kota Bandung yang memiliki tipe percintaan paling
dominan. Pendekatan yang digunakan adalah kombinasi pendekatan kuantitatif dan
pendekatan kualitatif dengan desain the embedded design, yaitu pendekatan
kuantitatif sebagai pendekatan primer dan pendekatan kualitatif sebagai
pendekatan sekunder. Penelitian dilakukan terhadap 60 orang gay di kota Bandung
yang dipilih dengan teknik snowball sampling. Instrumen penelitian yang
digunakan adalah kuesioner tipe percintaan hasil adaptasi dari STLS
(Sternberg’s Triangular Love Scale) yang disusun oleh Sternberg (1986, 1988)
dan pedoman wawancara yang disusun oleh peneliti berdasarkan teori Sternberg
(Sternberg & Barnes, 1988). Analisis data kuantitatif dilakukan dengan cara
penjumlahan sederhana, sedangkan analisis data kualitatif menggunakan teknik
analisis dari Miles dan Huberman yang meliputi tahap reduksi data, display
data, dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tipe
percintaan pada gay di kota Bandung yang paling dominan adalah tipe consummate
love dengan komponen-komponen pembentuknya, yaitu intimacy tergolong pada
kategori rata-rata, passion tergolong pada kategori sangat rata-rata, dan,
commitment tergolong pada kategori diatas rata-rata. Komponen intimacy
diwujudkan dalam bentuk kehangatan, kedekatan hubungan dengan pasangan, saling
menjaga kepercayaan masing-masing. Komponen passion diwujudkan dalam bentuk
kerinduan yang dirasakan subjek, dan memanfaatkan saat-saat bersama untuk
melakukan hubungan seksual. Komponen commitment diwujudkan dalam bentuk
mempertahankan hubungan yang sudah dijalin dengan cara menghindari prasangka
negatif sebelum ada bukti. Rekomendasi dari hasil penelitian ini diberikan
kepada kalangan gay, peneliti selanjutnya dan jurusan Psikologi Fakultas Ilmu
Pendidikan.
Daftar Isi | s_psi_0705144_table_of_content.pdf |
Bab I | s_psi_0705144_chapter1.pdf |
Bab II | s_psi_0705144_chapter2.pdf |
Bab III | s_psi_0705144_chapter3.pdf |
Bab IV | s_psi_0705144_chapter4.pdf |
Bab V | s_psi_0705144_chapter5.pdf |
Daftar Pustaka | s_psi_0705144_bibliography.pdf |
No comments:
Post a Comment