Short Message Service (SMS) merupakan salah satu media komunikasi yang populer di masyarakat pada saat ini. SMS dipilih karena praktis, cepat, dan murah. Selain itu SMS juga bersifat Deliver Oriented Service, yaitu pesan akan selalu diusahakan untuk dikirimkan ke nomor tujuan. Dalam sebuah SMS memiliki kapasitas maksimal 140 byte. Untuk karakter 8 bit sebuah pesan dapat memuat 140 karakter, untuk karakter 7 bit sebanyak 160 karakter, dan untuk karakter 16 bit seperti Bahasa Jepang, Bahasa Mandarin dan Bahasa Korea yang memakai Huruf Kanji, dapat memuat 70 karakter. Pengguna dapat mengirimkan lebih dari 140 byte, namun akan dihitung mengirim pesan lebih dari satu SMS. Untuk mengatasi keterbatasan ini, maka dapat dilakukan kompresi untuk memperbesar karakter yang dapat ditampung. Salah satu algoritma yang digunakan untuk mengkompresi teks adalah algoritma Huffman. Dalam aplikasi kompresi SMS ini, apabila jumlah karakter yang akan dikirimkan lebih dari 152, maka akan dilakukan proses kompresi dengan cara setiap karakter yang diketikkan akan diubah menjadi bentuk bit sesuai dengan tabel static Huffman. Setelah semua karakter diubah dalam bentuk bit, selanjutnya rangkaian bit tersebut akan dikirimkan ke nomor tujuan dengan menggunakan mode pengiriman BinariMessage. Namun apabila jumlah karakter yang akan dikirim kurang dari 152, maka pesan tersebut tidak akan dikompresi dan akan dikirimkan apa adanya dengan menggunakan mode pengiriman TextMessage. Aplikasi kompresi SMS ini bertujuan untuk menghemat biaya pemakaian SMS. Dalam SMS normal, apabila pemakaian lebih dari 160 karakter diharuskan membayar dua kali SMS. Namun dengan menggunakan aplikasi kompresi SMS, apabila menggunakan hingga 180 karakter, masih terhitung membayar satu kali SMS. Sehingga bisa menghemat biaya pemakaian SMS sekitar 35 %.
Artikel Terkait:
Skripsi Teknik Informatika
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : SIMULASI PERTUMBUHAN CHRYANTHEMUM REAGENT PINK TERHADAP INTENSITAS PENCAHAYAAN DAN JUMLAH PUPUK PHONSKA BERBASIS XL-SYSTEM
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : RANCANG BANGUN SEARCH ENGINE TAFSIR AL-QURAN YANG MAMPU MEMPROSES TEKS BAHASA INDONESIA MENGGUNAKAN METODE JACCARD SIMILARITY.
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Rancang Bangun Search Engine Ayat Al-Quran yang Mampu Memproses Teks Bahasa Indonesia Menggunakan Metode Cosine Similarity.
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Aplikasi Monitoring Ruangan Ber- AC(Air Conditioner) Menggunakan Bio-Electric Potential Pada Tanaman Chrysanthemum
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Aplikasi Sensor Sentuh menggunakan Bio-Electrict Potential pada tanaman kedelai.
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Aplikasi SMS Gateway Untuk Monitoring Ruangan Ber-AC Menggunakan Bio-Electric Potential Pada Tanaman Chrysanthemum.
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Aplikasi SMS Gateway untuk Mendeteksi Sentuhan menggunakan Bio-electric Potential pada Tanaman Chrysanthemum. Skripsi.
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Rancang Bangun Kompas Elektronik Sebagai Petunjuk Arah Kiblat (Studi Kasus Kota Malang Dan Kota Batu)
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Rancang Bangun Pembangkit Teka-teki Silang dengan Algoritma Genetika
- Download Skripsi Gratis Teknik Informatika : Aplikasi pemantau dan kontrol suhu lingkungan tanaman krisan (chrysanthemum) pada miniatur greenhouse berbasis mikrokontroler atmega16
No comments:
Post a Comment