Jasa Pembuatan Skripsi

Jasa Pembuatan Skripsi
Jasa Pembuatan Skripsi

Monday, July 8, 2013

Download Skripsi Gratis Biologi : Studi Kadar Klorofil dan Zat Besi (Fe) pada Beberapa Jenis Bayam

Allah SWT berfirman dalam surat Al-An’am ayat 99 bahwa Dia telah
menciptakan segala macam tumbuhan, misalnya tanaman yang menghijau. Warna
hijau tanaman disebabkan adanya klorofil. Salah satu tanaman yang mengandung
klorofil adalah bayam. Bayam juga mengandung zat besi. Kandungan klorofil dan
zat besi berperan dalam eritropoiesis. Zat tersebut dapat digunakan untuk
memenuhi kebutuhan zat besi pada seseorang yang mengalami anemia.
Anemia adalah penyakit kekurangan darah dengan hemoglobin ≤14 g/dl. Zat
besi merupakan unsur yang berperan dalam sintesis hemoglobin. Molekul
hemoglobin berupa porfirin dan atom Fe sebagai intinya. Porfirin ini juga
merupakan molekul yang membentuk klorofil. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui kadar klorofil dan kadar zat besi (Fe) beberapa spesies bayam
terhadap jumlah eritrosit tikus putih (Rattus norvegicus) anemia.
Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Biologi Universitas Islam
Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. Perlakuan yang digunakan adalah ekstrak
daun bayam jenis Amaranthus hybridus L., Amaranthus gangeticus L.,
Amaranthus spinosus L., dan Amaranthus blitum L.. Analisis kadar klorofil dan
zat besi dilaksanakan di Laboratorium Kimia Universitas Muhammadiyah
Malang. Penelitian ini bersifat menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL)
dengan 10 ulangan, jika terdapat perbedaan nyata dilanjutkan dengan uji Beda
Nyata Terkecil (BNT) 0,01.
Hasil Uji T-test berpasangan menunjukkan bahwa t hitung ≥ t 0,01(4), artinya
jumlah eritrosit tikus kondisi anemia berbeda nyata dengan eritrosit tikus setelah
diberi ekstrak beberapa jenis daun bayam. Hasil ANAVA satu jalur menunjukkan
F hitung ≥ F tabel 0,01, artinya pemberian ekstrak beberapa jenis daun bayam
berpengaruh nyata terhadap jumlah eritrosit tikus putih anemia. Perlakuan terbaik
diperoleh pada pemberian ekstrak daun bayam jenis Amaranthus hybridus L. yang
mampu meningkatkan jumlah eritrosit sebesar 6,46 juta. Berdasarkan hasil
analisis Korelasi Pearson, terdapat korelasi positif pada kadar klorofil dan zat besi
pada beberapa jenis bayam terhadap jumlah eritrosit tikus putih anemia. Koefisien
korelasi (r) tersebut berurut-urut 0,81; 0,86; dan 0,69.


Artikel Terkait:

No comments:

Post a Comment