Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Bioteknologi Fakultas
Pertanian Universitas Sumatera Utara, Medan dengan ketinggian + 25 mdpl,
dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh lama penyinaran terhadap
pertumbuhan kultur pucuk beberapa kultivar kentang (Solanun tuberosum
L.) secara in vitro.
Racangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan
Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 2 faktor yaitu : (I) Faktor
Kultivar (K) dengan 5 taraf; Kj. (Herta), K2 (Karnico) , K3 (Prevalent) ,
KA (Aminca), K5 (Desiree). (II) Faktor Lama Penyinaran (L) dengan 2
taraf yaitu; Li (12 jam), L2 (16 jam).
Parameter yang diamati adalah tinggi planlet (cm), jumlah buku (buku),
jumlah klorofil (mm6) dan berat basah planlet (gram).
Dari daftar sidik ragam diketahui bahwa perlakuan kultivar berpengaruh
nyata pada parameter tinggi planlet,
jumlah buku dan berat basah planlet tetapi berpengaruh tidak nyata pada
jumlah klorofil.
Perlakuan lama penyinaran berpengaruh nyata terhadap jumlah klorofil
tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi planlet, jumlah buku dan
berat basah planlet.
Interaksi antara kultivar dan lama penyinaran berpengaruh tidak nyata
pada semua parameter.
Download Skripsi

Artikel Terkait:
Agriculture
- Karakterisasi Fisikokimia dan Fungsional Tepung Komposit Berbahan Dasar Beras, Ubi Jalar, Kentang, Kedelai dan Xanthan Gum
- Keanekaragaman Dan Kelimpahan Makrozoobentos Di Sungai Naborsahan Kabupaten Toba Samosir Sumatera Utara
- Pengaruh Biomassa Azolla Terhadap Status Logam Berat Timbal (Pb) Pada Tanah
- Pemanfaatan Koleksi Perpustakaan Universitas Muslim Nusantara(UMN)Medan
- Upaya Meningkatkan Kinerja Kariawan Food And Beverage Devartement Untuk Meningkatkan Khualitas Pelayanan Di Asean International Hotel Medan
- Pengaruh Penambahan Gula Dan Lama Fermentasi Terhadap Nata De Pina Yang Dihasilkan
- Kombinasi Pemberian Kascing Dan Pupuk Organik Cair Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Bawang Merah (Allium Ascalonicum L.)
- Uji Kemampuan Kultivar Manggis (Garcinia mangostana L.) Membentuk Kalus Melalui Induksi Kalus
- Pengaruh Pemberian Kinetin dan NAA Terhadap Pertumbuhan Tunas Tanaman Jati (Tectona grandis L-f) Secara In vitro
No comments:
Post a Comment